Senin, 19 Maret 2012

Pengantar Akuntansi Internasional



Introduction to International Accounting
(Pengantar Akuntansi Internasional)

A.                 Understand the nature and scope of international accounting
              (Memahami sifat dan ruang lingkup akuntansi internasional) 
  •  Dilihat dari sudut pemakaiannya, akuntansi dapat didefinisikan sebagai “suatu disiplin yang menyediakan informasi yang diperlukan untuk melaksanakan kegiatan secara efisien dan mengevaluasi kegiatan-kegiatan suatu organisasi”. (Sumber: Dasar-dasar Akuntansi Jilid 1 Edisi 6 Hal.4), sedangkan 
  • Akuntansi Internasional adalah akuntansi untuk transaksi internasional, dengan perbandingan prinsip akuntansi antarnegara yang berbeda.
Ada tiga konsep pengertian terhadap Akintansi Internasional, yaitu :
1.        Konsep Parent-foreign Subsidiary Accounting atau Accounting For Foreign Subsidiary
Konsep ini dianggap  bahwa akuntansi internasional hanya menyangkut proses penyusunan laporan konsolidasi dari perusahaan induk dengan perusahaan cabang yang berbeda di berbagai negara.
2.        Konsep Comperative atau Intrnasional Accounting
Konsep ini menekankan pada upaya mempelajari dan mencoba memehami perbedaan akuntansi di berbagai negara.
3.        Konsep Universal atau World Accounting
Konsep dimana kita memiliki satu konsep akuntansi dunia, yang berlaku di semua negara.
Transaksi internasional sendiri membahas mengenai yaitu :
a)          pelaporan keuangan yang berupa  transaksi valas,
b)          sistem informasi,  
c)          penganggaran, 
d)          sistem penilaian kerja, 
e)          perpajakan dan 
f)           audit internasional, serta 
g)          akuntansi manajemen untuk bisnis internasional.
Maka dari transaksi internasional antara satu negara dengan negara lain itu di perlukan akuntansi internasional.

B.         Describe accounting issues created by international trade
(Jelaskan isu-isu akuntansi yang diciptakan oleh perdagangan internasional)
Adanya hubungan internasional antara kedua negara yang berbeda akan mendapatkan keuntungan masing-masing dari hubungan perdagangan internasional dan investasi yang dilakukan oleh kedua itu masing-masing. Namun, dalam hubungan perdagangan internasional ini akan memusat perhatian pada proses transfer teknologi. Proses transfer tersebut dapat dilakukan melalui dua channel, yaitu :
1.        Perdagangan Internasional 
2.        Foreign Direct Investment (FDI) atau Investasi Asing Langsung
Proses transfer teknologi melalui perdagangan internasional dapat dilakukan melalui ekspor-impor capital goods (barang modal). Sedangkan melalui FDI, perusahaan-perusahaan multinasional dapat melakukan proses transfer teknologi dengan beroperasi di host country.

C.         Explain reasons for, and accounting issues associated with, Foreign Direct Investment
       (Jelaskan alasan untuk, dan isu-isu akuntansi yang terkait dengan,  Investasi Asing Langsung)

Alasan untuk adanya Investasi Asing Langsung yang dijalin dengan kerjasama perdagangan dan investasi kedua negara yang berbeda itu akan memunculkan suatu peluang emas yang sangat menguntungkan bagi kedua negara. Karena dengan adanya perbedaan dari peraturan akuntansi yang di kombinasikan antara kedua negara akan mendapatkan keuntungan masing-masing dari adanya hubungan dagang dan investasi.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar